PERNAH Jadi Karyawan Bank Tantriana Sari Bupati Termuda di Usia 30 Tahun Ditangkap KPK
SRIPOKU.COM, PROBOLINGGO--Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari dan suaminya, anggota DPR RI Hasan Aminuddin ditangkap KPK pada Senin (30/8/2021. Mereka berdua ditangkap bersama 10 orang lainyya termasuk camat dan kepala desa di wilayah Probolinggo. Puput dan Hasan serta seorang camat ditetapkan sebagai tersangka penerima suap terkait seleksi jabatan di Pemkab Probolinggo pada tahun 2019. Dan berikut 5 hal soal Puput Tantriana, Bupati Probolinggo yang ditangkap KPK bersama suaminya:
1. Jadi bupati perempuan termuda
Wanita yang akrab disapa Hj Tantri ini menjadi bupati menggantikan suaminya, Hasan Aminuddin yang menjabat sebagai Bupati Problinggo selama dua periode yakni 2003-2008 dan 2008-2013. Tantri dilantik pada 20 Februari 2013. Sementara ia lahir di Ponorogo, Jawa Timur pada 23 Mei 1983.
Dikutip dari Kompas TV, saat dilantik menjadi bupati pertama kali, Tantri berusia 30 tahun. Kala itu ia disebut sebagai bupati perempuan termuda se-Indonesia. Tantri maju berpasangan dengan Timbul Prihanjoko dan memperoleh 250.892 suara. Mereka diusung PDIP, PKB, PKIB, PKNU, Gerindra dan Hanura dengan peroleh suara 40,7 persen.
2. Pernah jadi karyawan bank
Dikutip dari Tribunnews.com, Tantri menempuh pendidikan di SDN Baosan Lor 1 Probolinggo dan SLTPN 4 Ponorogo. Untuk pendidikan menengah atas, Puput menempuhnya di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Ponorogo. Dia lulus pendidikan menengah atas pada tahun 2001 silam. Dia disebut memiliki hobi membaca, memasak, olahraga yoga dan bersepeda, serta menyulam. Sebelum menjabat Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari sudah berkecimpung di dunia pemerintahan sejak lama. Ia bekerja sebagai staf BPD Jawa Timur pada tahun 2004 hingga 2008. Ia juga tercatat pernah bekerja dan menjadi karyawan Bank Jatim. Kemudian, pada tahun 2013 ia mulai terjun ke dunia politik. Bersama Hasan Aminuddin, Tantri memiliki empat orang anak.
3. Kerap menerima penghargaan
Selama masa kepemimpinannya, Pemkab Probolinggo meraih berbagai penghargaan, mulai tingkat regional hingga nasional. Sejumlah inovasi untuk mempermudah mempercepat pelayanan kepada masyarakat juga lahir. Ia mendapatkan penghargaan pada tahun 2013, 2014 dan enam penghargaan tahun 2015, sembilan penghargaan tahun 2016 dan delapan penghargaan di tahun 2017.
Kemudian di tahun 2016 Puput Tantriana Sari mendapatkan 10 penghargaan sebagai Bupati Probolinggo di banyak bidang semua level. Ia dan Timbul Prihanjoko dua periode memimpin Kabupaten Probolinggo. Penetapan paslon Bupati dan Wakil Bupati terpilih ini dilakukan pada Rapat Pleno Terbuka oleh KPU Kabupaten Probolinggo di Gedung Islamic Center Kota Kraksaan, Kamis (26/7/2018).
4. Bertekad bersih dari korupsi
Dikutip dari Tribunnews.com, saat dilantik untuk periode ke-2 di Gedung Grahadi, Senin (24/9/2018), Puput Tantriana Sari bertekad untuk menjalankan pemerintahan yang bersih dari tindakan korupsi. Salah satu langkahnya adalah membuat benteng sistem penganggaran yang akuntabel dan transparan. Kala itu ia juga menjami tak ada celah bagi segenap pemerintahannya melakukan korupsi dalam lima tahun ke depan.
0 Response to "PERNAH Jadi Karyawan Bank Tantriana Sari Bupati Termuda di Usia 30 Tahun Ditangkap KPK"
Post a Comment