Walau Diusung Sebagai Cawagub Papua Kenius Kogoya Tetap Fokus Urus Altet

Laporan Wartawan Tribun-Papua.com, Calvin Louis Erari

TRIBUN-PAPUA.COM,JAYAPURA- Walaupun diusung sebagai Cawagub Papua, Kenius Kogoya tetap bertanggung jawab selaku Sekertaris Umum Komite olahraga nasional indonesia Papua, yakni tetap mengurus altet.

Kenius Kogoya yang juga sebagai Ketua Partai Hari Nurani rakyat provinsi ini salah satu sosok yang diusulkan oleh 4 partai politik sebagai Cawagub.

Baca juga: 9 Hari Hilang Misterius Meninggalkan Perahu yang Tak Rusak, Seorang Nelayan Ditemukan Tewas

Keempat partai itu yakni, Hanura, PPP, PKB, dan PKPI dalam koalisi Papua Bangkit, Lukas Enembe -Klemen Tinal (Lukmen) Jilid II, kini Kenius masuk dua besar.

Namun, dalam proses berjalannya penetuan Calon Wakil Gubenur Papua, Kenius tak lupa tanggung jawabnya sebagai Sekum KONI Papua.

Menurut dia, kini dia sedang melakukan kordinasi dengan KONI Pusat terkait kesiapan PON nantinya di Papua.

Baca juga: Tohirudin Ben Alhajj yakin PON XX dapat Mendorong Pertumbuhan Ekonomi di Papua, Termasuk Perhotelan

"Saya lagi lakukan kordinasi ke KONI Pusat dalam rangka kesiapan PON," kata Kenius kepada Tribun-Papua.com di Jayapura, Selasa (24/8/2021).

Dia mengaku lebih fokus mengurus altet dibanding proses politiknya menuju kursi Wagub lantaran telah melihat beberapa cabang olah raga sementara masih Treaning Center (TC).

Sekaligus, kata dia, memulangkan para atlet yang ada di luar Papua.

Baca juga: Pernah Jadi Pekerja Migas, Billy Bagi Pengalaman dan Tips Untuk Siswa Politeknik Bintuni

"Seperti cabang olahraga Hoki yang jumlahnya cukup banyak hampir 80-an, dan juga Rugby dan beberapa cabang olahraga lainnya yang masih ada di Jakarta dan juga di Jogja,"ujarnya.

Dia berharap dalam minggu ini semuanya sudah harus kembali ke Papua.Ini dilakukan karena pelaksanaan PON XX Papua semakin dekat, aktifitas penerbangan juga bakal semakin padat.

"Kita harapkan, atlet-atlet kita dalam keadaan yang sehat dan mereka bisa mengikuti PON yang sisah beberapa hari lagi di Papua,"katanya.

Baca juga: Lawan Persita Tangerang pada Sabtu, Persipura Jayapura akan Tiba di Jakarta Hari Rabu

Kenius mengajak seluruh masyarakat Papua dukungan doa agar pelaksanaan PON XX di Oktober 2021 nanti berjalan lancar.

"Harapan kami,iven ini tidak lagi tertunda walaupun ditengah-tengah pandemik, tetapi iven ini dilaksanakan dengan mengedepankan protokol kesehatan,"

"PON XX tetap dilaksanakan sesuai dengan skejul atau jadwal yang sudah ditentukan di Oktober mendatang,"tambah dia.(*)

Related Posts

0 Response to "Walau Diusung Sebagai Cawagub Papua Kenius Kogoya Tetap Fokus Urus Altet"

Post a Comment