Duel Panas Persikabo 1973 Vs Madura United Berakhir Tanpa Pemenang
VIVA â" Persikabo 1973 menantang Madura United dalam pertandingan pekan perdana Liga 1 2021/2022 di Indomilk Arena, Tangerang, pada Jumat sore, 3 September 2021. Duel panas tersebut berakhir tanpa pemenang.
Selepas kick off, Madura United langsung tampil agresif dengan mendominasi penguasaan bola. Sementara itu, Persikabo 1973 coba menerapkan permainan umpan-umpan panjang.
Di 10 menit awal pertandingan, kedua tim terlihat kesulitan untuk mengembangkan permainan. Praktis, hingga menit ke-11, kedua tim sama-sama tidak bisa menciptkan peluang berbahaya.
Baru pada menit 12, Persikabo memiliki kesempatan emas yang nyaris berbuah gol. Akan tetapi, sontekan Dimas Drajad usai menerima umpan lambung Hendra Adi Bayauw masih mengenai tiang gawang Madura United.
Dua menit berselang, giliran Madura United yang memperoleh peluang melalui bola mati. Namun, eksekusi tendangan bebas terukur dari Hugo Gomes masih bisa ditinju dengan cekatan oleh kiper Persikabo, Syahrul Fadil.
Madura United kembali mendapatkan peluang lewat tendangan bebas pada menit 19. Sayangnya, tembakan bebas yang kali ini dieksekusi Rafael Silva juga masih bisa diantisipasi oleh Syahrul Fadil.
Intensitas serangan Madura United semakin gencar. Pada menit 40, Laskar Sapeh Kerrap sukses membuka skor melalui aksi Hugo Gomes setelah memaksimalkan kemelut yang terjadi di dalam kotak penalti Persikabo.
0 Response to "Duel Panas Persikabo 1973 Vs Madura United Berakhir Tanpa Pemenang"
Post a Comment