UPDATE Tinggi Muka Air Seluruh Pintu Air di Jakarta Bogor Depok Rabu 8 September 2021

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Kondisi tinggi muka air (TMA) di seluruh pintu air (PA) yang ada di Jakarta, Bogor dan Depok pada hari ini, Rabu (8/9/2021) pukul 05.00 WIB, seluruhnya normal atau Siaga 4.

Pada pukul 03.00 WIB, sebagaimana terpantau oleh Dinas SDA DKI Jakarta di laman @DinasSDAJakarta, ada dua pintu air yang berstatus Siaga 3 atau waspada.

Dua pintu air itu adalah PA Pasar Ikan dan PA Marina, Jakarta Utara.

Namun, pada pukul 04.00 WIB, status PA Marina berubah, turun menjadi Siaga 4 atau normal.

Sehingga pada pukul 04.00 WIB, tinggal PA Pasar Ikan satu-satunya yang berstatus Siaga 3.

Perubahan status terjadi pada pukul 05.00 WIB, yaitu PA Pasar Ikan menjadi Siaga 4 atau normal.

Baca juga: JADWAL SIM Keliling Rabu 8 September 2021: Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Tangsel dan Bekasi

Baca juga: PPKM Level 3, Satpol PP Jaksel Tindak 3.194 Pelanggar

Sehingga pada pukul 05.00 WIB kondisi seluruh pintu air di Jakarta, Bogor dan Depok berstatus Siaga 4 atau normal.

Apa itu Siaga 4? Siaga 4 artinya belum ada peningkatan debit air secara mencolok.

Komando di lapangan, termasuk membuka atau menutup pintu air serta akan dikemanakan arah air cukup dilakukan oleh komandan pelaksana dinas atau wakil komandan operasional wilayah.

Lalu, bagaimana dengan kondisi cuaca di sekitar pintu air tersebut?

0 Response to "UPDATE Tinggi Muka Air Seluruh Pintu Air di Jakarta Bogor Depok Rabu 8 September 2021"

Post a Comment