Ajaib Gelar Kompetisi Trading Total Hadiah Rp 200 Juta

Jakarta, CNBC Indonesia - Perkembangan tren investasi semakin meningkat setiap tahunnya. Adanya pandemi Covid-19 pun tidak menyurutkan minat investor pada pasar saham Indonesia, malahan jumlah investor perorangan atau investor ritel tercatat semakin meningkat.

Selain itu, dengan adanya transformasi teknologi kini investor sangat mudah mendapatkan informasi berkualitas terkait investasi melalui berbagai saluran.

Seiring dengan meningkatkan minat investasi di tengah masyarakat, Ajaib bersama Media ekonomi terbesar dan terintegrasi CNBC Indonesia bersiap menggelar program Trading Competition dalam rangkaian Trader Summit 2021. Dalam ajang kompetisi trading saham ini, nantinya akan ada 50 peserta dengan profit terbesar yang berdomisili di DKI Jakarta dan sekitarnya untuk mengikuti "Live Trading".


Trading Competition dapat diikuti bagi nasabah yang sudah membuka rekening efek dan mempunyai akun aktif pada Ajaib. Adapun untuk timeline kegiatan yakni sebagai berikut:

Periode registrasi: 5 - 21 November

Periode kompetisi:

22 - 25 November 2021 (Babak Kualifikasi)

26 November 2021 (Babak Final)

Sementara itu, kategori peserta kompetisi dibagi menjadi dua kategori berdasarkan jumlah aset peserta ketika melakukan registrasi pertama kali, yakni Expert Group dengan total aset di atas Rp 50.000.000 dan Advanced Group dengan total aset di bawah Rp 50.000.000.

Adapun total hadiah yang akan didapatkan para pemenang senilai Rp 200 juta. Dengan detail sebagai berikut:

- Expert:

1st Winner: Rp 75 juta

Runner Up: Rp 25 juta

3rd Winner: Rp 10 juta

Hadiah Hiburan (Juara 4): Rp 5 juta

- Advance:

1st Winner: Rp 50 juta

Runner Up: Rp 15 juta

3rd Winner: Rp 5 juta

Hadiah Hiburan (Juara 4,5,6,7,8) senilai Rp10 juta (dengan masing-masing Rp 2 juta)

Ada juga tambahan Hadiah Hiburan untuk 5 Peserta yang mengajak sebanyak - banyaknya calon peserta untuk memulai Investasi & mengikuti Kompetisi, berkesempatan mendapatkan total hadiah masing-masing Rp 1 Juta.

Untuk mengikuti kompetisi ini, pastikan calon peserta memperhatikan syarat dan ketentuan berikut:

  • Calon peserta harus terdaftar sebagai Investor Ajaib.

  • Calon peserta tidak bekerja di PT Bursa Efek Indonesia, perusahaan efek, dan emiten.

  • Calon peserta wajib mengisi formulir registrasi di link ini atau pada form di bawah berikut

  • Periode registrasi untuk calon peserta yang baru akan mendaftar menjadi Investor Ajaib: 5 - 21 November 2021

  • Periode registrasi untuk calon peserta yang sudah menjadi Investor Ajaib: 5 - 21 November 2021

  • Calon Peserta hanya boleh mendaftarkan 1 nama dalam kompetisi.

  • Peserta boleh mengajak rekan lain untuk mengikuti kompetisi menggunakan kode Ajaib.


  • Info selengkapnya disini


    [Gambas:Video CNBC]

    (rah/rah)

    0 Response to "Ajaib Gelar Kompetisi Trading Total Hadiah Rp 200 Juta"

    Post a Comment